Pemkot Tangsel Siapkan Rumah Dinas 9,4 Miliar Untuk Walikota Baru

- 20 Oktober 2020, 14:22 WIB
Rumah Dinas Walikota Tangsel.
Rumah Dinas Walikota Tangsel. /Ari/ZONABANTEN.com

ZONABANTEN.com - Rumah Dinas Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) yang terletak di Kelurahan Lengkong Gudang, Serpong, senilai Rp.9,4 miliar, hingga kini belum juga diserahkan ke Sekretariat Daerah (Setda).

Salah seorang warga yang enggan disebut namanya menyatakan, Walikota Tangsel tersebut belum juga menempati rumah dinas, disinyalir untuk disiapkan saat pergantian kepala daerah.

"Mungkin ganti walikota dulu kali, baru ditempatin. Yang saya tau mah, Bu Airin ngga pernah nempatin disini. Coba aja ngobrol sama penjaganya yang tiap hari disitu. Ada babeh-babeh gitu panggilannya," ujar Sumber.

Menanggapi hal itu, salah seorang petugas jaga Babeh Andi menyatakan, Airin Rachmi Diany beberapa kali mengunjungi rumah bernuansa betawi tersebut.

Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Piala Dunia FIFA U-20 Di Tahun 2021, Jokowi Bentuk Panitia Nasional INAFOC

"Beberapa kali ada ibu (Airin Rachmi Diany) datang. Cuma memang belum ditempati setiap hari. Mungkin buat walikota yang baru kali. Kan sampai sekarang juga belum diserahterimakan," kata Babeh Andi saat berbincang dengan Zonabanten.com (Pikiran Rakyat Media Network), Selasa 20 Oktober 2020.

Babeh Andi menambahkan, rumah dinas walikota tersebut, disinyalir akan menjadi peninggalan masa jabatan Airin Rachmi Diany.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Jadwal Liga Champion PSG Vs Man Utd, Rabu 21 Oktober Dini hari

"Ini bakal jadi peninggalannya ibu. Ya, kayak Gedung Galeri Koperasi, Puskesmas Ciater, Sekolah-sekolah. Mungkin gitu (jadi peninggalan) kali maksudnya," tambah Babeh Andi.

Halaman:

Editor: Ari Kristianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x