Gubernur Anis Baswedan Apel di Polda Metro Jaya Antisipasi Banjir

- 30 September 2020, 12:51 WIB
/

ZONABANTEN.com - Polda Metro Jaya, TNI dan Pemprov DKI Jakarta menggelar Apel Kesiapan Tanggap Bencana Banjir Tahun 2020-2021.

Gubernur DKI Jakarta Anis Baswedan menegaskan pentingnya siaga dan respon yang cepat untuk mengantisipasinya.

Kegiatan yang digelar di lapangan Promoter Ditlantas Polda Metro Jaya , dihadiri Kapolda Metro Jaya Irjend Nana Sudjana ,Wakapolda Metro Jaya Brigjend Pol Hendro Pandowo, Pangdam Jaya Mayjend TNI Dudung Abdurahman dan sejumlah Pejabat teras Pemprov DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Biografi Singkat Jenderal Ahmad Yani, Pahlawan Revolusi yang Gugur dalam Peristiwa G30S PKI

Gubernur DKI Jakarta Anis Baswedan dalam sambutannya, mengatakan bahwa ada tiga kunci pegangan dalam memasuki musim penghujan.

Pertama Siaga , kita semua harus siaga, kedua tanggap kita mesti tanggap merespon dengan cepat.
Dan ketiga yakni Galang, kita semua harus Galang seluruh kekuatan kata Anis.

Untuk itu Gubernur berharap semua pihak TNI Polri bisa memegang ketiga kunci untuk mengatasi bencana banjir tersebut.

Baca Juga: Bupati Kecam Aksi Vandalisme Mushola di Pasar Kemis Tangerang

Pasalnya menurut Anis Baswedan , Jakarta merupakan dataran rendah pada saat musim hujan selalu berhadapan secara bersamaan dengan air dari hulu (banjir kiriman) ,hujan lokal dan tingginya air laut.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x