Empat Gudang Kapas Di Cikokol Terbakar, Tidak Ada Korban Jiwa

- 1 Agustus 2020, 17:32 WIB
ILUSTRASI kebakaran.*
ILUSTRASI kebakaran.* /

ZONABANTEN.com - Empat gudang kapas pabrik PT. Argo Pantes di Jalan MH Thamrin Cikokol Tangerang terbakar habis.

Melansir dari RRI, peristiwa diketahui sekitar pukul 11.25 WIB, dan belum diketahui penyebab pasti dari kebakaran tersebut. 

“Kurang lebih ada empat gudang Kapas yang terbakar. Tidak ada korban jiwa,” ujar Rana Rachdiana, Kepala UPT Pemadam Kebakaran (Damkar) Kecamatan Cibodas kepada RRI di PT Argo Pantes, Sabtu 1 Agustus 2020.

Menurut Rana, setelah diketahui kejadian kebakaran tersebut, para karyawan kemudian dievakusi secara mandiri. Kemudian para petugas berusaha melokalisir kebakaran tersebut agar tidak menyebar ke gudang yang lain.

Baca Juga: Gaji Ke-13 PNS Sudah dialokasikan ke APBN 2020, Target Cair Minggu Ke 2 Agustus

Melansir dari laman resminya, PT. Argo Pantes Tbk. adalah sebuah perusahaan tekstil yang memproduksi benang dari kapas alam maupun campuran dengan poliester, kain grey hingga kain jadi. 

Perusahaan ini telah berdiri sejak tahun 1977 dengan  mengoperasikan unit Produksi benang Spinning, Weaving, Dyeing Finishing dan Yarn Dyeing, dan pada tahun 1991 menjadi perusahaan publik terdaftar di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya.

 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: RRI Argo Pantes


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x