Keluarga Tahanan Bertemu Kerabatnya Dengan Fasilitas Zoom Meeting

- 25 Mei 2020, 00:33 WIB
Keluarga tahanan sedang mengunjungi kerabatnya, menggunakan fasilitas zoom meeting di Rutan Polda Banten
Keluarga tahanan sedang mengunjungi kerabatnya, menggunakan fasilitas zoom meeting di Rutan Polda Banten //Tribratanews Banten

ZONABANTEN.com  –Pandemi virus corona di Indonesia masih belum dapat teratasi dengan baik. Bahaya dari terpapar Covid-19 masih membayangi seluruh masyarakat.

Untuk itu, pihak Kepolisian telah menerapkan protokol kesehatan dalam setiap pelayanan kepada masyarakat.

Seperti halnya di Direktorat Tahanan dan Barang Bukti (Dit. TahTi) Polda Banten, yang menerapkan protocol Kesehatan pada saat kunjungan keluarga tahanan di rutan Polda Banten pada hari Minggu 24 Mei 2020.

Baca Juga: Uskup Purwokerto Beri Ucapan Selamat Idul Fitri Dalam Bahasa Arab

Pada hari Minggu siang yang bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri tersebu,t nampak aktivitas dari para keluarga tahanan yang antri di halaman kantor Dit Tahti Polda Banten untuk menunggu giliran untuk berkomunikasi dengan tahanan (keluarga). Pihak kepolisian telah menyediakan fasilitas zoom meeting sebagai sarana komunikasi.

Personel Direktorat tahanan Barang Bukti Iptu Yuyu Nirwana terlihat sedang melayani para keluarga yang hendak menengok keluarganya yang berada dalam tahanan.

Baca Juga: Wali Kota Tangerang Salat Idul Fitri Di Rumah, Halal Bi Halal Online

Di depan rutan Polda Banten telah disiapkan fasilitas layar monitor dan masing-masing keluarga tahanan diberikan kesempatan untuk 2 orang untuk berkomunikasi dengan tahanan tersebut.

Kapolda Banten Irjen Pol Fiandar melalui Direktur Tahanan dan Barang Bukti Dr.Agus Rasyid, SH, MH menyampaikan bahwa pelayanan kunjungan tahanan sudah menggunakan fasilitas Zoom meeting sejak satu bulan yang lalu sehingga tidak terjadi kontak langsung antara keluarga dengan tahanan yang dikunjungi.

Adapun keluarga dari tahanan yaitu ibu deni dari Ciracas dan Pak Peldo dari kaligandu mengapresiasi pelayanan Polri dalam memberikan layanan kunjungan tahanan dengan fasilitas zoom meeting ini.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Tribrata News Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x